Medan, Garda Bhayangkara
Hidup saling menghargai dan saling menghormati sangatlah perlu diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Baik dalam beraktifitas di lingkungan pekerjaan maupun lingkungan sekitar tempat tinggal.
Namun berbeda halnya dengan yang dialami warga Jalan Jati II, Kelurahan Teladan Timur Kecamatan Medan Kota ini. Mewakili sejumlah warga, GL (54) mengatakan, ia dan sejumlah warga lainnya sangat terganggu dengan aktifitas usaha sebuah lapo (warung) tuak milik HS yang kerap mengganggu kenyamanan istirahat malam warga.
Hal dikatakan GL saat berbincang dengan awak media disebuah warkop diseputaran Jalan HM Jonni, Kamis (27/4/2023) malam sekira pukul 23.00 WIB.
Menurut GL sudah hampir setengah tahun ini mereka tidak dapat tenang nyaman untuk beristirahat malam hari dan melakukan aktifitas lainya akibat kuatnya volume musik yang bersumber dari lapo tuak milik HS tersebut.
“Sebulan lalu, kita dan sejumlah warga lainnya pernah secara baik-baik mendatangi lokasi lapo dan meminta agar pemiliknya agar mengecilkan musik yang dipasangnya, namun pemilik usaha lapo tuak tersebut seakan tidak mengubrisnya,” katanya.
“Kita tidak cemburu dengan usaha lapo tersebut, kita hanya minta tolong volume musiknya diperkecil sedikit, soalnya kita ingin istirahat,” tegasnya.
Ia menyayangkan volume suara musik di lapo itu yang sangat mengganggu. Para pengunjung dilokasi pun terkadang ikut berjoget dan berkaroke dengan alunan suara yang cukup tinggi.
“Kalau lokasinya jauh dari rumah penduduk, bolehlah suaranya kuat, tapi ini berada dilingkungan padat penduduk,” katanya lagi.
Ia mengatakan akan berkordinasi dengan pihak Kelurahan Teladan Timur maupun Polsek Medan Kota untuk menertibkan usaha lapo yang musiknya sudah mengganggu kenyamanan warga.
Terpisah saat dikonfirmasi via WA, Lurah Teladan Timur, Surya Setia Harahap, S. STP, mengatakan siap, terima kasih infonya bang, kita akan proses dan tindak lanjuti keluhan warga tersebut. (HP/ Tim)